apa itu jaringan komputer ? manfaat, jenis dan perangkat jaringan komputer
Di era informasi saat ini, kebutuhan akan
informasi merupakan hal yang sangat penting terutama dalam dunia bisnis. karena itu
orang-orang kemudian bekerja dalam sebuah tim bekerja bersama-sama serta saling
mempertukarkan informasi dan berbagai sumber daya.
Apa
itu jaringan komputer ?
Peranan komputer dalam kehidupan
sehari-hari semakin terasa. Berbagai kegiatan bisnis di berbagai bidang
dilakukan dengan bantuan komputer karena kebutuhan pengolahan data data dan
informasi, maka dalam sebuah organisasi bisnis kadang-kadang dibutuhkan lebih
dari satu komputer yang digunakan oleh banyak orang yang bekerja dalam sebuah
tim. Untuk kelancaran dan efisiensi komputer-komputer tersebut kemudian
dihubungkan satu sama lain Kumpulan komputer yang terhubung satu dengan yang
lainnya disebut dengan jaringan komputer.
Dalam sebuah jaringan komputer, terdapat sebuah
komputer server dan komputer client.
Sesuai dengan namanya komputer server berfungsi untuk
melayani pengiriman dan penerimaan data dari komputer-komputer yang ada di
dalam jaringan. Dengan kata lain komputer server berfungsi untuk mengatur aliran
data dalam jaringan. Selain itu komputer server juga dapat berfungsi sebagai penyedia
sumber yang dibutuhkan oleh komputer komputer client. Sumber-sumber
tersebut dapat berupa data program file dan sebagainya sedangkan komputer
client adalah komputer yang menerima pelayanan.
Beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari
adanya jaringan komputer antara lain sebagai berikut
- Membagi sumber daya
Jaringan komputer dapat
dimanfaatkan sebagai sarana untuk membagi sumber daya yang ada. Sumber daya tersebut
dapat berupa perlengkapan komputer seperti printer maupun sumber daya yang
berupa data-data file-file dan program-program dengan adanya jaringan komputer
maka sumber daya yang harus disediakan dapat dikurangi.
- Realibilitas tinggi
Jaringan komputer
memungkinkan kita untuk mengcopy data-data ke dua atau tiga komputer bahkan
lebih dengan demikian apabila salah satu komputer rusak dan data-data disimpan
di dalamnya hilang kita masih dapat menggunakan data yang disimpan di komputer
lain hal ini akan menguntungkan karena kita tidak terhambat meskipun ada
komputer rusak ataupun data-data yang hilang.
- Menghemat uang
Dengan menggunakan
jaringan perusahaan dapat menghemat peralatan yang harus digunakan misalnya
printer dengan adanya jaringan komputer satu buah printer dapat digunakan oleh
beberapa orang sehingga perusahaan tidak perlu membeli printer untuk Setiap
karyawan dengan demikian jaringan komputer yang di bangun dapat menghemat biaya
yang dikeluarkan.
- Sarana komunikasi
Jaringan komputer dapat
dimanfaatkan oleh perusahaan atau organisasi misalnya Ketika memberikan
pengumuman rapat pimpinan perusahaan tidak perlu mengirimkan surat kepada semua
stafnya pimpinan perusahaan cukup mengirimkan undangan melalui jaringan
komputer yang ada.
Berbagai jenis jaringan
Secara fisik jaringan komputer dapat dibedakan
menjadi dua yaitu jaringan kabel dan jaringan tanpa kabel atau Wireless network. Jaringan kabel adalah
jaringan komputer yang secara fisik dihubungkan dengan kabel kabel jaringan
sedangkan jaringan tanpa kabel adalah jaringan komputer yang dihubungkan dengan
gelombang radio
Jika dilihat dari area yang dicakupnya secara
umum jaringan komputer dapat digolongkan atas 4 jenis yaitu sebagai berikut
- local area network (LAN)
Local area network LAN adalah
jaringan yang terdapat dalam sebuah gedung atau perkantoran. Umumnya LAN dimiliki
oleh perusahaan atau organisasi tertentu.
LAN digunakan untuk menghubungkan
komputer-komputer yang terdapat di dalam gedung atau kantor tersebut
komputer-komputer dihubungkan untuk membagi sumber daya yang terdapat di kantor
tersebut memungkinkan suatu perusahaan atau kantor dapat menggunakan sumber
daya yang ada misalnya printer secara bersama-sama Selain itu lanjut juga
memungkinkan komputer-komputer tersebut dapat saling berkomunikasi dan bertukar
informasi komputer yang terhubung dalam satu lahan kebanyakan hanya berjarak
puluhan meter.
2. Metropolitan area
network (MAN)
Metropolitan area network
(MAN) adalah jaringan LAN dalam versi yang lebih besar.
Umumnya MAN digunakan
untuk menghubungkan beberapa kantor yang letaknya berdekatan. Misalnya
kantor-kantor pemerintah yang terdapat dalam sebuah kota dapat dihubungkan
dengan Man hal ini dibuat untuk berbagai berbagi data antara satu instansi
dengan instansi lainnya.
3. Wide Area network (WAN)
Wide area network (WAN) adalah jaringan
komputer yang mencakup area yang sangat luas dari segi geografis. WAN dapat saja
mencakup sebuah negara atau benua.
WAN banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar
yang daerah operasinya mencakup beberapa negara yang terletak di berbagai
belahan dunia. WAN juga digunakan oleh negara-negara yang telah maju untuk
menghubungkan database dari satu daerah dengan daerah lain dan antar instansi
dan lembaga-lembaga yang ada.
4 .
Internet
Internet internet juga merupakan sebuah
jaringan komputer. Internet merupakan jaringan yang sangat besar yang mencakup seluruh
dunia. Orang
yang terhubung ke internet berarti terhubung ke semua komputer yang ada di dunia
yang juga terhubung ke internet.
Internet merupakan
kumpulan dari LAN, MAN, dan WAN yang ada di seluruh dunia. Untuk menghubungkan jaringan-jaringan
tersebut kedalam sebuah jaringan internet yang sangat besar maka dibangun
jaringan kabel serat optik yang menghubungkan satu benua dengan benua yang lain
kabel serat optik tersebut dibangun melalui dasar laut.
Perangkat Jaringan Komputer
Sebuah jaringan komputer
dimana satu komputer terhubung dengan komputer komputer yang lain memiliki
beberapa perangkat keras yang dibutuhkan perangkat-perangkat sebuah jaringan
komputer adalah sebagai berikut
1.
Server
Komputer server umumnya mempunyai sistem operasi
aplikasi dan website yang menyediakan layanan kepada komputer komputer lain
dalam jaringan.
Datebase yang terdapat di komputer server biasanya berisi
data-data yang digunakan bersama-sama oleh komputer komputer client. Pada jaringan yang
besar di mana data-data yang harus ditangani oleh server cukup besar server
database dibuat terpisah Jika jaringan dihubungkan ke internet komputer server
juga berfungsi sebagai Gateway atau gerbang komputer client untuk mengakses
internet.
2.
Client
Komputer client adalah komputer yang digunakan untuk
melakukan pengolahan data yang diambil dari server komputer client menerima layanan
dari komputer server.
3.
Kartu
jaringan
Kartu jaringan atau lan card adalah perangkat keras
jaringan yang dipasangkan di motherboard komputer yang terdapat di jaringan
baik server maupun client.
Pada saat ini beberapa motherboard sudah dilengkapi dengan LAN card
sehingga kita tidak perlu lagi membelinya secara terpisah.
4.
Hub
Hub berfungsi untuk membagi sinyal data dari LAN card. Hub juga berfungsi
sebagai penguat sinyal.
Hub memungkinkan sebuah kabel dari komputer server dihubungkan ke
beberapa komputer client. Hub juga memungkinkan jarak komputer yang dihubungkan oleh kabel
jaringan menjadi lebih jauh.
5.
Kabel dan
konektor
Kabel dan konektor adalah kabel jaringan yang digunakan
untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer yang lain. Kadang-kadang bila
diperlukan di antara dua komputer yang dihubungkan dengan kabel ditempatkan hub. Kabel yang umum
digunakan di jaringan adalah kabel UTP.
6.
Repeater
Repeater berfungsi untuk memperkuat sinyal di jaringan.
Repeater menguatkan
sinyal yang diterima dari komputer pengirim sehingga kekuatan sinyal sama
dengan kekuatan aslinya. Dengan menempatkan repeater maka jarak antar komputer di jaringan
dapat dibuat Semakin Jauh.
7.
Bridge
Bridge adalah perangkat jaringan yang digunakan untuk
menghubungkan sebuah jaringan LAN dengan jaringan yang lain.
Dengan menggunakan
Bridge maka sebuah jaringan yang lebih besar yang merupakan gabungan dari
beberapa jaringan dapat diperoleh.
8.
Router
Router berfungsi untuk mengatur aliran data dari satu jaringan ke
jaringan lain.
Dengan adanya router maka arus data dari satu LAN dapat diisolasi
dari arus LAN yang lain. Dengan demikian arus data dari satu LAN tidak bercampur Baur dengan
arus data dari LAN yang lain. Ada dua jenis router yang biasa digunakan router dedicated yang
merupakan keluaran dari pabrik dan router PC. Router PC adalah komputer PC yang digunakan
menjadi router.
apa itu jaringan komputer ? manfaat, jenis dan perangkat jaringan komputer
Reviewed by Wichi
on
22:33:00
Rating:
No comments: